Teknologi

Kementerian Komdigi Perkuat Literasi Digital dan Keamanan Siber Jelang Pilkada 2024

80
×

Kementerian Komdigi Perkuat Literasi Digital dan Keamanan Siber Jelang Pilkada 2024

Sebarkan artikel ini
Ilustrasi pemungutan suara. Foto: Freepik/freepik

Jakarta – Menjelang Pilkada Serentak 2024, Kementerian Komunikasi dan Digital (Komdigi) mengintensifkan literasi digital sekaligus mengajak masyarakat untuk menjaga ruang digital tetap damai. Keamanan siber juga menjadi perhatian penting dalam mendukung kelancaran pemilihan kepala daerah.

“Kami mendorong masyarakat untuk hadir di TPS dan memilih kepala daerah terbaik bagi wilayah masing-masing,” ujar Direktur Jenderal Informasi dan Komunikasi Publik (Dirjen IKP) Kementerian Komdigi, Prabunindya Revta Revolusi, dalam keterangan persnya.

Untuk memastikan keamanan data Pilkada, Kementerian Komdigi berkoordinasi dengan Badan Siber dan Sandi Negara (BSSN) serta Badan Intelijen Negara (BIN).

“Kami akan bekerja sama dengan BSSN dan BIN agar data yang berkaitan dengan Pilkada terlindungi dengan baik,” kata Prabunindya.

Selain itu, untuk menjaga ruang digital tetap kondusif, Komdigi menggalang kolaborasi multipihak guna mencegah penyebaran konten negatif, seperti hoaks, misinformasi, dan disinformasi.

“Kita perlu bekerja sama menciptakan ruang publik yang sehat agar masyarakat mendapatkan informasi akurat tentang calon pemimpin terbaik mereka,” tambahnya.

Komdigi juga mengoordinasikan langkah untuk memperkuat sinyal di sejumlah wilayah, terutama di daerah dengan topografi menantang, guna memastikan konektivitas yang stabil selama proses penghitungan suara.

“Walaupun sebagian besar wilayah sudah terkoneksi internet, beberapa daerah sulit dijangkau. Kami akan mencari solusi bersama agar tidak mengganggu proses pengiriman data dari petugas KPU,” jelasnya.

Kesiapan ini dipaparkan dalam Rapat Koordinasi Kesiapan Pilkada Serentak Tahun 2024 Menjelang Pemungutan Suara yang digelar di Kantor Kementerian Dalam Negeri, Jakarta Pusat, Jumat (22/11/2024). Wakil Menteri Komdigi Angga Raka Prabowo turut hadir dalam rapat tersebut.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *